PANTAUNEWS – Di tengah berbagai tugas penting menjaga keamanan dan ketertiban, Kodim 0604/Karawang juga memperlihatkan kepeduliannya terhadap ketahanan pangan nasional. Salah satu langkah konkritnya adalah dengan mengembangkan usaha ternak ayam petelur yang melibatkan anggota Perlawanan Rakyat (Wanra).
Usaha ternak ini tidak hanya bertujuan untuk memproduksi telur berkualitas tinggi, tetapi juga menjadi bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan keluarga prajurit di lingkungan Kodim 0604/Karawang.
Kapten Inf Oman, Pasilog Kodim 0604/Karawang, menjelaskan bahwa program berternak ayam petelur ini merupakan salah satu wujud nyata komitmen Kodim dalam mendukung program ketahanan pangan. Selain itu, ia juga menekankan pentingnya kemandirian dan kerja keras dalam meraih keberhasilan.
“Dimulai dari langkah kecil, kami ingin menunjukkan bahwa melalui kerja keras dan semangat kemandirian, kita bisa mencapai kesuksesan, sekaligus memperkuat ketahanan pangan di daerah ini,” ungkap Kapten Inf Oman pada Rabu (12/2/2025).
Program ini juga diharapkan menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk ikut serta dalam usaha serupa yang tidak hanya memberikan manfaat ekonomi, tetapi juga membantu memperkokoh ketahanan pangan di tingkat lokal.
“Kami di TNI siap mendukung penuh upaya meningkatkan ketahanan pangan serta kesejahteraan masyarakat, guna menciptakan Indonesia yang lebih kuat dan berkelanjutan,” tambahnya.
Dengan inisiatif ini, Kodim 0604/Karawang tidak hanya berperan aktif dalam menjaga keamanan, tetapi juga memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan ketahanan pangan yang menjadi kunci masa depan yang lebih sejahtera.
Reporter: Lex
Editor: Joe