PANTAUNEWS – Kasus penyaluran Dana Program Indonesia Pintar (PIP) terus memunculkan kegelisahan di beberapa daerah, termasuk di Kabupaten Karawang.
Permasalahan ini terungkap setelah sejumlah laporan dari masyarakat dan siswa yang melaporkan dugaan penyelewengan melalui media sosial milik Ronald A. Sinaga, yang lebih dikenal sebagai Bro Ron.
Dalam respons terhadap laporan tersebut, Bro Ron melakukan investigasi lapangan ke beberapa wilayah, termasuk Karawang. Investigasi ini mengarah pada dugaan penyelewengan dana di SMPN 1 Kutawaluya. Akun media sosial Bro Ron pun mengungkapkan beberapa bukti yang memperlihatkan ketidakberesan dalam penyaluran PIP tersebut.
Menanggapi hal ini, Direktur Ruang Politik Indonesia, Wawan Wartawan, mengapresiasi langkah berani Bro Ron dalam menggali fakta di lapangan. Menurutnya, pengungkapan isu semacam ini memang membutuhkan sosok yang tidak takut melawan arus dan mengungkap kebenaran.
Namun, Wawan juga menyoroti sikap tidak peduli yang ditunjukkan oleh sejumlah pihak terkait, terutama anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Karawang. Wawan menyayangkan lambannya respons dari DPRD, terutama Komisi 4 yang seharusnya lebih cepat tanggap terhadap masalah ini.
“Harusnya sejak awal, mereka bisa merespon cepat, bukan malah menunggu hingga situasi semakin memanas,” ujarnya.
Sebagai langkah konkret, Wawan mengusulkan agar DPRD Karawang segera membuat posko pengaduan terkait PIP atau bahkan membuat kanal pengaduan online. Dengan cara ini, masyarakat yang merasa dirugikan bisa langsung melaporkan masalahnya, sementara DPRD bisa memanggil pihak terkait untuk klarifikasi dan memberikan penjelasan lebih lanjut.
Lebih jauh, Wawan berharap jika terbukti ada penyelewengan, DPRD dapat merekomendasikan pihak berwenang untuk melakukan penyidikan lebih lanjut. Wawan juga mengingatkan, ketua Komisi 4 DPRD Karawang yang juga mantan Kepala Dinas Pendidikan Karawang seharusnya lebih paham dan lebih sigap menangani masalah ini.
“PIP adalah program yang bertujuan membantu meringankan beban siswa miskin, sehingga jangan sampai ada pihak yang memanfaatkan kesempatan ini untuk kepentingan pribadi,” tambah Wawan.
Dengan semakin berkembangnya masalah ini, Wawan berharap kisruh penyaluran PIP di Karawang bisa segera diselesaikan. Ia juga mengimbau semua pihak untuk menahan diri agar masalah ini tidak semakin meluas. Penyelesaian yang cepat dan transparan akan menjadi kunci untuk meredam ketegangan yang ada dan memastikan hak-hak siswa yang membutuhkan tidak terganggu.
Reporter: Jauhari
Editor: Joe